Cara Membuka Kode Pengaman Hp Nokia 1280
Cara Membuka Kode Pengaman Hp Nokia 1280 – Hallo sobat jaduls apa kabar? Pastinya sehat dong ya, walaupun lagi
dimasa pandemi saya doakan semoga semuanya sehat selalu. Ngomong-ngomong saya
tau nih kenapa kalian bisa mampir diblog ini, pasti hp nokia jadul kalian
kekunci kan haha.
Tenang aja karena kalian berada diblog yang tepat,
kali ini saya akan membagikan tutorial cara mengatasi kode nokia 1208 terkunci.
Tutorial ini saya buat atas permintaan salah satu teman saya disosmed.
Cerita bermula saat dia lupa kode hp nokia 1280 tipe
rh-105, padahal hp tersebut sangat penting karena banyak data pesan (arsip)
lama tersimpan disana. Karena itulah saya coba untuk membantu dan akhirnya
bisa. Yang mau caranya silahkan dibaca dibawah ya.
Cara Membuka
Kode Pengaman Hp Nokia 1280
Ada 4 langkah untuk cara mengatasi lupa password nokia
1280, Berikut tutorialnya:
- Anda harus tau kode IMEI, biasanya IMEI terdapat di bagian belakang
hp. Caranya buka casing belakang lalu lepaskan baterainya, dibagian
sticker tersebut akan ada kode IMEI nya.
- Jika sudah dapat selanjutnya buka link ini di browser smartphone
https://www.nokiamastercode.com/
- Masukan 15 digit IMEI yang sudah dicatat sebelumnya lalu klik
generate.
- Maka akan keluar kode pengaman hp nokia 1280.
Jika kalian sudah mempraktikkan tutorial diatas namun
belum berhasil, solusi satu-satunya adalah dengan mereset hp nya ke setelan
pabrik. Cara ini terbukti ampuh nama ada kekurangannya yaitu semua data di hp
akan hilang dan hp kalian akan terlihat seperti baru.
Oleh karena itu sebelum mencoba cara ini disarankan
agar melepas kartu sim terlebih dahulu agar kontak hp tidak ikut tereset. Jika
sudah berikut langkah-langkah hard reset hp nokia 1280.
Cara Pertama:
- Ketik dial *#7370# lalu panggil
- Masukkan kode keamanan default 123456
- Maka hp akan memasuki mode restart
Cara Kedua:
- Nyalakan telepon,
- Lalu tekan tombol Power + Call + * + angka 3, tahan samapi
muncul logo Nokia di layar.
- Selesai
Nah itulah dia cara cembuka kode pengaman Hp Nokia
1280 yang lupa password. Apakah kalian berhasil menggunakan cara diatas? Jika
iya selamat ya. Nah jika ada yang ingin ditanyakan bisa langsung komentar
dibawah ok.
Post a Comment for "Cara Membuka Kode Pengaman Hp Nokia 1280"