Kits DLS Barito Putera dan Logo Terbaru 2022
Kits DLS Barito Putera dan Logo Terbaru 2022 - Barito Putera merupakan adalah klub sepakbola yang berbasis di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Klub kebanggaan warga Banjarmasin ini dikenal juga dengan julukan Laskar Antasari. Sekarang, Barito Putera tengah berlaga di kasta tertinggi sepakbola Indonesia, yaitu Liga 1 2021-2022. Mari bahas lebih dalam profil Barito Putera.
1. Sejarah Berdirinya Barito Putera
Melansir
dari laman resmi Barito Putera, Rabu (13/10/2021), Laskar Antasari berddiri
pada 21 Aprill 1988. Jadi, Barito Putera baru berumur 33 tahun.
Umur
Barito Putera terbilang cukup muda, tetapi banyak hal dilalui klub yang
bermarkas di Stadion 17 Mei tersebut. Bahkan, ada sejarah panjang sebelum
berdirinya Barito Putera.
Mari
mulai dari 1970, saat itu, Liga Tarkam (antara kampung) di Banjarmasin. Partai
puncak liga itu mempertemukan Indrapura Muda dengan Karbau Lapas. Kemenangan
diraih oleh Indrapura.
Seleang
lima tahun setelahnya, kemenangan Indrapura menginspirasi H. Abdussamad
Sulaiman untuk mendirikan klub amatir baru, yaitu Persenus (Persatuan Sepakbola
Nusantara). Persenus pun mulai ambil bagian dalam aktif di sepakbola Tanah Air.
Persenus
lalu mengikuti pertandingan untuk menentukan wakil Komda PSSI Kalselteng pada
1975. Lawan mereka adalah Perseban Banjarmasin. Pertandingan itu berakhir
dengan kemenangan Persenus.
Kemenangan
itu mengantarkan Persenus untuk tampil di turnamen Soerharto Cup yang
berlangsung di Rawamangun, Jakarta, pada 1980. Dipimpin langsung oleh H.
Abdussamad Sulaiman, Persenus membawa 22 pemain terbaik untuk tampil di
turnamen tersebut.
Barito
Putera pun ikut dalam turnamen nasional pertamanya. Persenus tergabung di Grup
C bersama Porpu Tanjung Karang, PS Mlati Jogjakarta, dan Beringin Putera. Akan
tetapi, langkah Persenus terhenti di tangan Beringin Putera.
Selang
delapan tahun kemudian, H. Abdussamad Sulaiman mendirikan Barito Putera sebagai
klub profesional karena tidak puas dengan turnamen dan kompetisi amatir. Dua
angka terakhir pada tahun berdiri Barito Putera, yaitu 88, tersemat di logo
klub sebagai pengingat.
2. Prestasi
Barito Putera
Pada
era Liga Indonesia musim 1994, Barito Putera menjadi kejutan dengan menjadi
semifinalis. Akan tetapi, Barito Putera gugur usai kalah 0-1 dari Persib
Bandung.
Sayangnya,
setelah menjadi kejutan, Barito Putera terpuruk karena krisis finansial. Pada
2003, Laskar Antasari harus terdegradasi ke Divisi I. Setahun bersalang, Barito
Putera kembali terdegradasi ke Divisi II.
Meski
begitu, Barito Putera bisa bangkit pada musim 2008-2009 dengan menjuarai Divisi
II sehingga promosi ke Divsi I. Pada 2009-2010, Barito Putera finis kedelapan
dan dipromosikan ke Divisi Utama.
Pada
2011-2012, Barito Putera pun keluar menjadi juara Divisi Utama usai mengalahkan
Persita Tangerang 2-1 di partai puncak. Alhasil, Barito Putera pun promosi ke
kasta sepakbola tertinggi di Indonesia.
Sejak
saat itu hingga sekarang, Barito Putera ada di kasta tertinggi. Pada 2018,
Barito Putera bahkan mendapatkan penghargaan Tim Paling Fair Play dan menerima
Lisensi Club Profesional AFC, sebuah akreditasi yang baru dimiliki sembilan
klub di Indonesia.
Home https://snapr.pw/i/421abf5579.png
Away https://snapr.pw/i/b79a86bb51.png
GK https://snapr.pw/i/511b58c4ae.png
Logo https://snapr.pw/i/98033f8005.png
sc = https://adhiyaksa-kits.blogspot.com/
Post a Comment for "Kits DLS Barito Putera dan Logo Terbaru 2022"