Persyaratan Magang di PT Reksa Multi Usaha (KAI Services) Terbaru 2021
Tidak sedikit lulusan baru yang mencari lowongan
magang untuk memulai kerja. Ada beberapa instansi swasta dan BUMN yang membuka
program magang.
Magang menjadi salah satu cara untuk menambah
pengalaman dan skill dalam dunia kerja.
Biasanya magang diberikan untuk siswa SMK atau sebagai
mata kuliah wajib di beberapa jurusan kuliah.
Jika ingin memperbanyak pengalaman setelah lulus, Anda
bisa mencoba program magang di PT. Reska Multi Usaha (RMU).
PT. RMU atau KAI Services merupakan anak usaha dari
PT. Kereta Api Indonesia (Persero). Perusahaan ini berdiri sejak tahun 2003
dengan fokus pada Restaurant on Train dan jasa lainnya.
Simak lowongan kerja magang dari PT. Reska Multi Usaha (KAI Services) di bawah ini. Informasi tersebut dihimpun dari laman resmi RMU.
Persyaratan lowongan magang
- Warga Negara
Indonesia
- sia minimal 18
tahun di tahun 2021
- Minimal lulusan
SMA/SMK/sederajat segala jurusan.
- Bersedia
mengikuti masa magang selama enam bulan.
- Minimal tinggi
badan perempuan 155 cm dan laki-laki 160 cm.
- Berat badan ideal
dengan tinggi badan.
- Memiliki Surat
Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) aktif.
- Aktif terdaftar
sebagai peserta BPJS Kesehatan.
- Surat keterangan
Puskesmas/Rumah Sakit
- Surat keterangan
rapid dengan hasil non reaktif Covid-19.
Posisi dan cara pendaftaran lowongan magang
RMU membuka dua posisi dalam lowongan magang kali ini.
Posisi tersebut adalah Cleaning dan Food and Beverage (barista,
waiter/waitress, cook helper, packing).
Penempatan di seluruh wilayah kerja KAI Services
sesuai domisili peserta. Wilayah kerja KAI Services diantaranya.
- DKI Jakarta
- Bandung
- Cirebon
- Semarang
- Purwokerto
- DI Yogyakarta
- Madiun
- Surabaya
- Jember
- Medan
- Palembang
Peserta yang ingin mendaftar terlebih dahulu melakukan
registrasi di laman resmi PT. RMU. Setelah melakukan registrasi, peserta bisa
mengisi data diri, penempatan, serta posisi yang dilamar.
Peserta yang terpilih akan mendapatkan email berisikan
undangan seleksi. Pengumuman kelulusan akan diberikan melalui email dan/atau
SMS. Pendaftaran ditutup pada 7 Desember 2020.
Hati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan PT. Reska
Multi Usaha atau PT. KAI (Persero). Segala proses rekrutmen tidak dipungut
biaya apapun.
Detail informasi lowongan kerja magang di PT. Reska
Multi Usaha (KAI Services) bisa diakses di https://www.reska.co.id/. Pilih menu karir untuk melihat informasi dan
pendaftaran.
Post a Comment for "Persyaratan Magang di PT Reksa Multi Usaha (KAI Services) Terbaru 2021"