Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menginstal Package Dan Memuat Package Di R

Cara Menginstal Package Dan Memuat Package Di R



Package-package tersebut disimpan pada server yang dapat diakses secara online. Proses installasi package hanya dapat dilakukan jika ada koneksi internet.

Fungsi install.package() adalah fungsi untuk mengunduh dan menginstall package. Sintaks fungsi ini adalah sebagai berikut.

install.packages(“NamaPackage”)

Kode di bawah ini adalah contoh untuk menginstall package “kernlab”.


install.packages("kernlab")

Gambar di bawah ini adalah informasi yang dilihat setelah proses installasi package selesai.

Gambar 41. Proses installasi package pada R Tool for Visual Studio 2015.



Gambar 42. Proses installasi package pada RStudio.

 

 

Memuat Package

Fungsi-fungsi package hanya dapat digunakan jika package telah dimuat. Package harus dimuat setiap saat session baru dibuat atau setiap saat baru menjalankan tool pemrograman R.

Fungsi untuk memuat package adalah library(). Sintaks fungsi ini adalah sebagai berikut.


library(NamaPackage)

atau library(“NamaPackage”)

Berikut adalah contoh kode untuk memuat package “kernlab”.

 

library("kernlab") 

 

3.1    Working Directory

Working directory atau direktori kerja adalah direktori/folder aktif pada suatu session. User hanya dapat mengakses file script R dan file data yang berada pada working direktory. Jika user ingin mengakses file di luar working directory maka user harus menulis path direktori/folder dan nama file.

Kode di bawah ini adalah contoh untuk mengakses file pada working directory.

read.csv("data.csv")

Kode di bawah ini adalah contoh untuk mengakses file diluar working directory.

 

read.csv("D:/Data/data_riset.csv") 

 

Mendapatkan Working Directory

Untuk mendapatkan informasi working directory dapat digunakan fungsi getwd(). Di bawah ini adalah contoh penggunaan fungsi getwd() dan outputnya.


>   getwd()

[1] "D:/Data/My Projects/Delete/HelloWorldR/HelloWorldR" 

Menentukan Working Directory

Untuk menentukan working directory dapat digunakan fungsi setwd(). Sintaks fungsi ini adalah sebagai berikut.


setwd(“path_absolute”)

Kode di bawah ini adalah contoh penggunaan fungsi setwd() dan outputnya.


>   setwd("C:/")

>   getwd() [1] "C:/"

Post a Comment for "Cara Menginstal Package Dan Memuat Package Di R "

close